Minggu, 14 Agustus 2016

YOTNC 2016

Kemarin (13/8) saya mengikuti suatu acara SUPER bernama YOTNC 2016 (Young on Top National Conference), karena baru aja selesai jadi masih FRESH nih. Jadi, saya akan berbagi sedikit cerita mengenai apa yang saya dapat hari ini dan apa yang terjadi hari ini :')

Semua itu memang tidak ada yang bersifat KEBETULAN, awalnya saya galau karena saya udah pulang malem juga pas jumatnya dan cape banget naik kereta masalah dan lama banget, tapi ceritanya karena udah bayar, sayang duid juga karena duit sendiri akhirnya bela-belain naek kereta pagi, untung dapet feeder, jadi sepi juga. Abis itu naiklah ojek ke BALAI KARTINI, dan WOW jam 7 kurang aja udah rame, dan ternyata jam 8 itu GATE OPEN, yah I waited for an hour alone :') I felt really sad that time but I was sure that I got something from there. Okay, awalnya dateng cuma karena akhirnya liat ada nama AHOK di salah satu nama KEYNOTE SPEAKER jadi emang pengen aja liat aslinya kan :) yah, saya memang sering melakukan HAL AGAK ANEH sendirian, tapi saya tidak menyesali itu, kalo bukan sekarang kapan lagi saya bisa seperti ini, kesempatan tidak akan terulang dua kali. kalo mau tau ringkasannya bisa dilihat di live tweet saya di twitter saya @fitatha08 dengan hastag YOTNC2016, saya menang loh tweet terbanyak, jadi tenang aja kalian bisa baca updateannya disana yah ^^

Jadi, kalo saya simpulkan dari semua pembicara itu lebih ke BE YOURSELF, you're UNIQUE enough to be DIFFERENT, ketahui diri kita sendiri lebih dahulu, PLAN apa yang kita mau lakukan, SETTING OUR GOALS dan hidup itu PROGRESS jadi bisa saja berubah ditengah jalan, bisa saja tidak sesuai dengan rencana, bisa saja GAGAL dan banyak kemungkinan lain yang dapat terjadi selama perjalanan itu, SUKSES merupakan suatu hal yang mungkin bisa di artikan dalam banyak hal, walaupun terkadang SUKSES identik dengan kesuksesan materi semata, tapi yang saya tangkap adalah memberikan IMPACT bukan hanya untuk diri sendiri tapi juga kepada orang lain. Gimana caranya itu juga menurut saya itu tergantung dengan style masing-masing orang, tidak ada RAHASIA yang bersifat GENERAL, untuk hal yang GENERAL mungkin kalian bisa belajar dari orang, tapi untuk suatu hal yang lebih DETAIL kalian harus belajar dari KESALAHAN, KEGAGALAN, dan SIKAP kita dalam menghadapi MASALAH tersebut.

Setiap orang bisa memiliki banyak PEMIKIRAN dan PENAFSIRAN terhadap apapun yang diucapkan oleh orang, setiap orang punya cara yang berbeda untuk belajar, dan JANGAN PERNAH BERHENTI untuk BELAJAR, WORLD KEEP MOVING, apakah kita hanya akan diam saja ? SATU hal yang pasti yang membuat saya merasa bahwa INDONESIA adalah NEGARA saya dan sifat NASIONALISME bukanlah suatu OMONGAN KOSONG belaka. Ceritanya emang saya gak sampe gimana sih, tapi saya bangga sebagai orang INDONESIA dan saya berharap bahwa saya dapat memberikan dampak untuk INDONESIA, yah MIMPI yang cukup berat, apa yang bisa saya lakukan, apa yang harus saya siapkan, kenapa saya harus melakukan hal tersebut, saya pun belum mendapatkan jawaban atas semua pertanyaan tersebut, saya hanya dapat menjawab bahwa SAYA untuk INDONESIA dan INDONESIA itu SAYA. Ketika saya memiliki mind set seperti itu walaupun saya ada dimana pun saya akan tetap sebagai INDONESIA :)

Orang sukses itu memiliki kesamaan dalam banyak aspek, berikut akan saya paparkan beberapa hal yang dapat saya tangkap dan tanggapan saya, ini hanya tanggapan saya loh.

  • Selalu melihat ke DEPAN, ketika kita sudah memiliki GOAL yang pasti melihat ke DEPAN bukanlah hal yang sulit, tapi ketika perjalanan itu masih ABU-ABU kemungkinan untuk menengok kembali ke BELAKANG dan menyesali sesuatu itu lebih BESAR dibandingkan dengan fokus melihat ke DEPAN
  • Waktu itu SANGAT BERHARGA, yah waktu itu sangatlah berharga bagi mereka yang SUKSES, namun sayang sekali kalo waktu itu hanya digunakan untuk BEKERJA, gunakan waktu tersebut untuk MENIKMATI HIDUP anda yang PENDEK ini. Habiskan waktu dengan KELUARGA, REKAN, dan mungkin ketika sukses kita sering sekali merasa bahwa TUHAN mengerti kok, tapi tidak ada salahnya untuk memberikan WAKTU anda untuk TUHAN minimal 1 JAM sehari, anda masih punya 23 JAM untuk BEKERJA
  • Mencoba itu BAIK, ketika kita tidak pernah mencoba kita tidak pernah tau caranya, kita tidak dapat hanya belajar dari orang lain saja, karena walaupun masalahnya sama hal tersebut dapat berdampak beda. GAGAL itu biasa pada saat anda MENCOBA.
  • KEEP LEARNING, yah BELAJAR itu adalah KEWAJIBAN kalo kalian mau jadi SUKSES. DUNIA gak akan nunggu kalian, tapi kalian yang harus CATCH UP dengan PERKEMBANGAN yang ada, jangan malu buat BERTANYA dan mengambil KEPUTUSAN walaupun itu TIDAK SELALU BENAR.
  • Cari PANGGILAN anda & bagaimana anda BERSIKAP dalam menjalani PANGGILAN tersebut.
  • Kenali diri sendiri dan kenali lawan bicara anda, THE ART of COMMUNICATION is needed.
  • Disiplin itu KUNCI yang selalu dikatakan oleh banyak pembicara, disiplinkan diri anda dari sekarang, menurut teori jika anda melakukan sesuatu selama 21 hari berturut-turut maka itu akan menjadi HABIT, jadi bentuklah HABIT yang baik seperti DISIPLIN.
Sekian UPDATE dan pemikiran yang dapat saya paparkan, semoga dapat bertemu lagi di minggu depan dengan UPDATEan yang baru, tapi memang agak random sih, tapi saya akan berusaha untuk lebih baik lagi, jika ada masukan dan kritikan kalian dapat meninggalkan di box comment dibawah.

TERIMA KASIH, 
selamat beraktivitas kembali di awal minggu

Cheers,
Fita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar